Untuk 42 buah
Bahan:
300 gram tepung terigu protein
tinggi
100 gram tepung terigu protein
sedang
15 gram susu bubuk
35 gram gula pasir
1/2 sendok makan (6 gram) ragi
instan
1 butir telur
50 gram kacang merah kering,
direbus
100 ml santan dari 1/4 butir
kelapa
150 ml air es
35 gram margarin
1 sendok teh garam
minyak padat untuk menggoreng
Bahan pelapis:
50 gram gula donat
Cara membuat:
1. Blender kacang merah dan
santan sampai lembut. Sisihkan.
2. Campur tepung terigu, susu
bubuk, gula pasir, dan ragi
instan. Aduk rata.
3. Masukkan telur, campuran
kacang merah, dan air es sedikit-
sedikit sambil diuleni sampai
kalis.
4. Masukkan margarin dan
garam. Uleni sampai elastis.
Diamkan 15 menit sampai
mengembang.
5. Kempiskan adonan. Timbang
masing-masing adonan 20 gram.
Bentuk bulat. Diamkan 10 menit.
6. Pipihkan adonan. Lubangi
tengahnya. Letakkan di loyang
yang ditabur tipis tepung terigu.
Diamkan 45 menit sampai
mengembang.
7. Panaskan minyak padat.
Goreng donat sambil
diputarputar dengan sumpit
dibagian yang berlubang sampai
matang.
8. Sajikan donat dengan taburan
gula donat.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Terpopuler
-
Hari ini, apakah anda membayangkan masa depan yang cemerlang, karena kejujuran dan kerja keras anda diberkati Tuhan dengan penghargaan dan d...
-
bahan: 125 g bihun, rendam air panas hingga lunak, potong-potong 2 sdm kecap asin 1 sdt minyak wijen 2 sdm minyak sayur 2 siung bawang putih...
-
Anda merasa tertahan oleh kekuatan imajiner. Ini bukan pembukaan yang Anda cari, dan sekarang bukanlah waktu untuk berbagi. Apa yang Anda la...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar