4 Hal Unik Tentang Nokia Yang Menyedihkan

Mungkin para sobat
sudah tidak asing dengan
merk handphone
terkenal ini. Dari kelas
menengah atas sampai
yang ke bawah,
semuanya tahu merk
handphone ini. Dari
seorang presiden sampai
seorang pengemis
sekalipun, semuanya
tidak ada yang tidak
mengenal gadget
terkenal ini. Sobat pasti
tahu nokia kan? Nokia
sendiri merupakan salah
satu merk handphone
terkenal yang berasal
dari Finlandia. Di
Indonesia sendiri, Nokia
merupakan salah satu
produk handphone
terkenal yang bisa
digunakan setiap generasi
karena cara
pemakaiannya yang tidak
terbilang rumit serta
harga yang ditawarkan
sesuai. Sekitar 70 %
masyarakat Indonesia
apabila ditanya apa nama
merk terkenal untuk
handphone, pasti mereka
menjawab merk tersebut
adalah Nokia . Ada
banyak fakta unik dibalik
produk handphone ini
mulai dari julukannya
hingga bagaimana ia
mendapatkan nama
brandnya. Berikut ini ane
sudah merangkumkan 4
hal unik tentang nokia
yang menyedihkan . Kok
menyedihkan? Karena
memang ada suatu
kekontrasan dalam poin-
poinnya yang membuat
ironis. Simak lebih lanjut.
1. Perusahaan Nokia
awalnya adalah
perusahaan
penggilingan kayu
Menurut bang
Wikipedia sendiri
sejarah Nokia adalah
seperti berikut ini:
Nokia didirikan
sebagai perusahaan
penggilingan kayu
oleh Fredrik
Idestam pada
tahun 1865.
Perusahaan Karet
Finlandia kemudian
mendirikan
pabriknya di
kawasan sekitarnya
pada awal abad
ke-20 dan mulai
menggunakan
merek Nokia.
Tak lama setelah
Perang Dunia I,
Perusahaan Karet
Finlandia
mengakuisisi
Perusahaan
Penggilingan Kayu
Nokia dan
Perusahaan Kabel
Finlandia (sebuah
produsen kabel
telepon dan
telegraf). Ketiga
perusahaan
tersebut digabung
menjadi Nokia
Corporation pada
tahun 1967.
Kemudian
dikembangkan
menjadi mesin
bubur kayu dan
pembuat kertas
pada tahun 1920
dan merupakan
pabrik pembuat
kertas terkemuka
di Eropa.
2. Handphone sejuta
umat
Semua orang termasuk
sobat sekalian sangat
tidak asing dengan
Nokia, bahkan
penduduk di dunia
sekalipun tidak ada
yang tidak mengenal
produk keluaran
perusahaan Finlandia
ini. Bahkan kalau bisa
dibilang, hampir setiap
orang di dunia ini
menggunakan
handphone ini bahkan
sudah satu dasawarsa
lamanya, handphone
ini menjadi trend di
seluruh dunia. Salah
satu pijakan yang
membuat handphone
nokia banyak dipakai
adalah Nokia 3210.
Bahkan 3210 bisa
dibilang sebagai hp
dengan pengguna
sejuta umat karena hp
ini memang mengubah
pandangan manusia
bahwa berkomunikasi
bisa dilakukan dengan
mudah dengan hanya
mengirimkan SMS saja.
Hp ini pun telah terjual
sekitar 150 juta unit.
3. Tidak ada seri ke-4
Coba sobat pikirkan,
apa ada seri Nokia
yang menggunakan
angka 4? Kenapa hal
ini bisa terjadi?
Memang, diketahui
para petinggi Nokia
sendiri merupakan
Tetraphobia yang
berarti memiliki phobia
terhadap angka 4.
Angka 4 sendiri
diartikan sebagai suatu
kesialan atau bisa jadi
angka yang
menghubungkan
dengan suatu
kematian. Takhayul itu
sendiri merupakan
takhayul yang populer
di negara-negara Asia
Timur. Kalau kita
sendiri, angka yang
merujuk kepada suatu
kemisteriusan adalah
angka 13 kalau di Asia
Timur, angka yang
paling menakutkan
adalah 4.
4. Handphone sepi
peminat
Mungkin dulu
handphone ini dijuluki
dengan handphone
sejuta umat. Namun,
seiring dengan
kemunculan
handphone berbasis
android seperti
BlackBerry dan
handphone-
handphone pesaing
lainnya. Ditambah lagi
Nokia yang
mengembangkan
handphone yang
berbasis windows
seperti Lumia, tidak
laku dijual di pasaran.
Bahkan saat ini pun,
Nokia melakukan
suatu gebrakan yang
belum pernah
dilakukan sebelumnya
dengan melakukan
pemecatan besar-
besaran terhadap para
karyawannya dan
begitupun kepada para
penelitinya, hal ini
dilakukan untuk
menstabilkan
perekonomian Nokia
karena penurunan
drastis yang terjadi
pada tingkat
penjualannya tersebut
Nah, itulah dia 4 hal unik
yang terjadi pada Nokia,
mulai dari bagaimana
perusahaan tersebut
hingga bagaimana
perusahaan tersebut
hampir bangkrut. Kalau
dilihat dari kontrasnya
poin kedua dengan yang
terakhir, sungguh ironis.
Ane juga sedih kalau
membandingkan poin
kedua dengan yang
terakhir. Hal ini
mengingatkan ane pada
negara kita, Republik
Indonesia. Yang mana
dulunya negara ini
bahkan bisa menjadi
negara yang ditakuti oleh
negara lain karena
kegagahannya hingga
dinobatkan sebagai
negara yang
mendapatkan julukan
macan Asia. Namun
sekarang, negara ini
justru kehilangan arah
karena munculnya
pemimpin-pemimpin
yang tidak tahu malu dan
para generasinya yang
hanya bisa menyalahkan
satu sama lain.
Semoga bermanfaat.
Sumber: dari berbagai
sumber (AnneAhira,
Okezone, Tekhnology
Kompasiana)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terpopuler