tips bikin kamar tidur lebih sehat

Tempat tidur tidak hanya dapat mempengaruhi kualitas tidur dan kehidupan seks seseorang, tetapi juga berpengaruh terhadap stres dan gejala alergi. Berikut tips untuk membuat kamar tidur lebih sehat.

Berikut beberapa kiat untuk membuat kamar tidur lebih sehat seperti diungkapkan Dr. David Fost, seorang ahli alergi dan imunologi di Verona, New Jersey seperti dilansir msnbc, Jumat (30/3/2012):

1. Waspadai Pertumbuhan Jamur

Atap yang bocor dan tidak segera diperbaiki akan membuat tetes-tetes air hujan tertahan di langit-langit kamar tidur.

Akibatnya, langit-langit atap akan menjadi tempat berkembangnya berbagai jenis jamur, mulai dari Aspergillus, penyebab penyakit pernafasan sampai Cladosporium, penyebab infeksi kulit dan kuku.

"Jamur tersebut dapat mengakibatkan gejala alergi pada kulit, iritasi mata, hidung tersumbat dan bersin-bersin," kata Dr Fost.

Untuk menghindari pertumbuhan jamur, segera lakukan perbaikan terhadap kebocoran atap, bersihkan daerah tersebut dengan larutan pemutih, dan menjaga kelembaban ruangan dengan menggunakan AC.

2. Basmi Tungau di Kasur

Kasur yang jarang dibersihkan akan menjadi sarang tungau, berbentuk seperti debu yang tidak tampak oleh mata.

Kotoran tungau mengandung sejenis protein yang dapat memicu bersin-bersin dan hidung meler.

Cara mengatasinya adalah dengan rajin membersihkan kasur, bantal dan guling. "Cucilah sprei setiap minggu dalam air panas untuk menjaga tingkat kelembabannya" kata Dr. Fost.

3. Redupkan Cahaya Kamar

"Melatonin, hormon yang mengontrol siklus tidur-bangun Anda, disekresikan pada malam hari. Cahaya mengganggu produksinya, sehingga sulit untuk tidur dengan nyenyak jika cahaya kamar terlalu terang," kata Samuel L. Krachman, DO, direktur Sleep Disorders Center di Temple University Hospital, Philadelphia.

Dua studi baru menunjukkan bahwa paparan cahaya di malam hari juga dapat mempengaruhi tekanan darah, kadar glukosa dan kemampuan untuk mengatur suhu tubuh, bahkan berisiko kanker.

Krachman menyarankan untuk menambahkan tirai yang dapat menghalau cahaya lampu kamar agar sedikit lebih redup.

4. Ganti Bantal Tidur

Bantal busa umumnya terbuat dari bahan berbasis minyak bumi sintetis yang dapat memancarkan senyawa organik volatil (VOC).

Senyawa tersebut dapat menyebabkan sakit kepala, mual, iritasi mata dan tenggorokan, dan bahkan dapat menyebabkan asma.

"Lebih baik menggunakan bantal berbahan lateks alami yang terbuat dari pohon karet. Tapi jika Anda kesulitan mendapatkan bantal dari bahan lateks, Anda dapat menggunakan bantal berbahan busa sengan sarung bantal yang terbuat dari bahan katun murni," kata Danny Seo, seorang pemerhati lingkungan dan gaya hidup.

5. Kurangi Barang-Barang Elektronik dalam Kamar

Kamar yang baik seharusnya tidak dipenuhi oleh barang-barang elektronik seperti TV, radio, telepon wireless, laptop, dan jam alarm listrik karena dapat memancarkan medan frekuensi elektromagnetik.

6. Hias Kamar

Hiasilah kamar Anda dengan barang-barang yang dapat meningkatkan kepercayaan diri secara seksual seperti kursi yang dapat digunakan sebagai tempat bercinta alternatif dan bunga-bunga segar.

minuman yang bikin tidur nyenyak selain susu

Kualitas tidur sangat penting bagi kesehatan seseorang. Tapi tidak banyak orang mendapatkan tidur yang berkualitas setelah seharian bekerja. Orang perlu tidur antara 7-9 jam setiap malam tetapi terkadang orang kesulitan untuk dapat tidur lebih awal.

Selain susu hangat, ternyata ada beberapa jenis minuman lain yang bermanfaat dapat membuat nyenyak tidur.

Berikut 5 minuman tersebut seperti dikutip dari thedailymeal, Jumat (13/4/2012) antara lain:

1. Jus Ceri

Minum jus ceri dua kali sehari, yaitu pada pagi hari dan dua jam sebelum tidur dapat mencegah insomnia.

Studi yang diterbitkan dalam Journal of Medicinal Food pada Juni 2010 itu dikaji ulang pada bulan September 2010 dalam Journals of Gerontology dan didapatkan hasil yang sama.

Ceri mengandung melatonin, antioksidan yang dikenal untuk membantu mengatur siklus tidur kita.

2. Teh Hijau Tanpa Kafein

Teh hijau mengandung asam amino theanine, yang terbukti membantu mengurangi stres dan membuat tidur nyenyak.

Pilihlah teh hijau yang tanpa kafein, karena tingkat kafein yang tinggi dapat membuat Anda terjaga sepanjang malam.

3. Air Kelapa Murni

Meskipun air kelapa dikenal sebagai minuman yang meningkatkan energi, tetapi air kelapa juga dapat membantu Anda tidur.

Air kelapa adalah sumber potasium dan magnesium yang baik dan dapat membantu otot rileks. Air kelapa juga mengandung vitamin B dalam jumlah kecil yang dapat membantu mengurangi stres.

4. Smoothie Pisang

Blender satu pisang kecil dengan satu sendok makan mentega dan setengah cangkir susu kedelai tanpa pemanis untuk membuat tidur nyenyak. Pisang mengandung kalium dan magnesium, dua mineral yang membantu otot-otot rileks.

5. Minuman Sereal Gandum

Gandum adalah bahan utama dalam minuman sereal yang merupakan sumber vitamin B, fosfor, besi, seng dan magnesium.

Kandungan mineral yang tinggi dapat membantu mengendurkan otot-otot dan membuat tidur lebih nyenyak.

pahit dan manisnya kehidupan

Kehidupan sungguh sulit ditebak kadang pahit kadang manis untuk dinikmati tapi kita harus mensyukuri itu semua karna kalo kita selalu merasakan manis nantinya kita sekali merasakan pahit akan bingung dan akhirnya setres dan bisa saja memutuskan bunuh diri ,ini yang jadi masalah banyak orang memutuskan masalah dengan bunuh diri adalah pemikirran yang bodoh karena semua masalah datangnya dari diri sendiri dan menyelesaikannya hanya bisa diselesaikan oleh diri kita sendiri bukan orang lain,semua masalah gak ada yang gak bisa diselesaikan pastinya semua masalah ada jalan keluar bukan kayak catur yang kalo sudah skakmat udah selesai,skakmat buat kita itu artinya kita sudah mati tapi kalo kita masih hidup jangan bilang masalah kita sudah buntu atau sudah skakmat walaupun masalah yang kita hadapi sangat sulit pastinya ada jalan keluarnya,manusia/kita masih punya tuhan dan kita bisa minta pertolongan kepada tuhan kita dan jangan takut untuk mengungkapkan masalah kita kepada tuhan kita karena tuhan maha kasih,maha menerima,maha kuasa,dan maha segala-galanya,jangn takut dan jangan menyerah kalo kita belum dikabulkan doanya,gak ada yang gak mungkin buat Tuhan karena Tuhan maha pencipta dan maha kuasa,apabila Tuhan sudah bilang KUNFAYAKUN jadi maka jadilah apa yang dikehendakinya,takdir kita bisa dirubah dan yang bisa ngerubah takdir hanyalah kita sendiri,dengan kerja keras,semangat,dan berdoa pasti bisa kita rubah menjadi yang lebih baik,jangan takuk akan pendidikan rendah tapi keberuntungan membawa kita lebih baik,

'ORANG JENIUS KALAH SAMA ORANG BERUNTUNG'

tips tetep sehat meski kurang tidur

Tidur memainkan peran yang penting untuk menjaga kesehatan seseorang secara keseluruhan. Tapi beberapa orang ada yang mendapatkan jumlah waktu tidur sedikit. Bagaimana cara tetap sehat meski kurang tidur?

Jika seseorang tidak mendapatkan waktu tidur yang cukup, maka ia akan merasa lelah, lesu, murung, mengalami kesulitan untuk berkonsentrasi serta ada kemungkinan lebih sering sakit karena daya tahan tubuh yang menurun.

Meski begitu ada beberapa hal yang bisa dilakukan seseorang agar tubuhnya tetap sehat walaupun mendapatkan waktu tidur yang kurang, seperti dikutip dari Livestrong, Senin (19/3/2012) yaitu:

1. Sebisa mungkin mendapatkan waktu untuk tidur siang
Jika memang tidak mendapatkan waktu tidur malam yang cukup, maka cobalah mendapatkan sedikit waktu untuk tidur siang meski hanya 15 menit.

Hal ini bisa membantu mengisi ulang tenaga dan otak serta mempersiapkan tubuh untuk beberapa jam berikutnya.

2. Melakukan olahraga setiap hari
Olahraga yang dilakukan tak harus berat atau yang kuat, tapi bisa dengan pergi jogging atau bersepeda di sekitar lingkungan selama 30 menit.

Ini akan membantu Anda mengeluarkan energi berlebih di tubuh sehingga bisa tidur cepat dan mendapatkan waktu tidur yang cukup.

3. Hindari makan sebelum tidur
Usahakan untuk makan atau cemilan terakhir dilakukan setidaknya 2 jam sebelum tidur. Hal ini untuk memastikan saat tidur, tubuh akan istirahat dan tidak melakukan proses pencernaan yang berat, sehingga tidur lebih nyenyak dan merasa lebih segar saat bangun di pagi hari.

4. Jangan konsumsi stimulan sebelum tidur
Secangkir kopi termasuk salah satu stimulan, kalau ingin konsumsi kopi sebaiknya 6 jam sebelum tidur.

Hal ini karena jika dikonsumsi terlalu dekat dengan waktu tidur bisa mengganggu kualitas dan kuantitas tidur.

5. Rileks sebelum tidur
Usahakan untuk mematikan komputer, televisi dan elektronik lainnya 1 jam sebelum tidur karena melihat layar atau cahaya bisa mengelabui otak untuk berpikir bahwa hari masih terjaga.

Sedangkan meredupkan lampu dan mematikan elektronik bisa menenangkan pikiran dan tubuh dan kualitas tidur akan meningkat.

kurang tidur bisa kena 6 bahaya ini

Kurang tidur atau tidur pendek dalam kondisi yang sering bisa mengakibatkan sejumlah masalah kesehatan. Tidak hanya berkaitan dengan obesitas, kurang tidur juga efeknya kena bahaya ini.

Beberapa bahaya penyakit yang disebabkan oleh seringnya kurang tidur seperti dilansir MSNHealth.
1. Penyakit Kardiovaskular

Dalam sebuah studi pada 2010 yang dipublikasikan di jurnal Sleep, peneliti di Sekolah Kedokteran Universitas West Virginia me-review data dari 30.397 orang yang berpartisipasi dalam National Health Interview Study pada tahun 2005.

Peneliti menemukan partisipan yang tidur kurang dari 7 jam semalam memiliki peningkatan risiko pada penyakit jantung. Bahkan bagi wanita yang berusia di bawah 60 tahun dan tidur 5 jam atau kurang dalam semalam memiliki risiko dua kali lipat mengalami penyakit jantung.

2. Diabetes

Berdasarkan sebuah studi dalam jurnal Diabates pada 2011, peneliti dari Universitas Chicago dan Universitas Northwestern menemukan penderita diabetes tipe 2 yang kurang tidur di malam hari memiliki tingkat glukosa 9 persen lebih tinggi, tingkat insulin 30 persen lebih tinggi dan tingkat resistensi insulin 43 persen lebih tinggi.

Penderita diabetes dengan insomnia bahkan kondisinya lebih buruk, tingkat glukosanya bisa 23 persen lebih tinggi, tingkat insulinnya 48 persen lebih tinggi dan tingkat resistensi insulinnya 82 persen lebih tinggi daripada penderita diabetes yang tidak memiliki insomnia.

3. Kanker Payudara

Peneliti di Pascasarjana Sekolah Kedokteran Universitas Tohoku di Sendai, Jepang telah mempelajari hampir 24.000 wanita berusia 40-79 tahun.

Peneliti menemukan bahwa wanita yang tidur kurang dari 6 jam semalam memiliki risiko terserang kanker payudara 62 persen lebih tinggi, sementara yang tidur kurang dari 9 jam semalam memiliki risiko 28 persen lebih rendah.

4. Masalah Uriner/Buang Air Kecil

Dalam sebuah temuan yang dipresentasikan di pertemuan Asosiasi Urologi Amerika pada Mei 2011, peneliti di Institut Penelitian New England di Watertown, Massachusetts me-review data dari 4.145 pria dan wanita paruh baya.

Peneliti menemukan waktu tidur yang terlalu sedikit dalam lima tahun (kurang dari 5 jam semalam) dapat meningkatkan risiko kebutuhan wanita untuk bangun di malam hari dan buang air kecil (nokturia) hingga 80-90 persen.

Sebanyak 42 persen dari wanita mengklasifikasikan tidurnya lebih gelisah bila dibandingkan dengan 34 persen pria. Peneliti pun berteori bahwa kurangnya tidur mengakibatkan peradangan yang dapat mengakibatkan pada masalah uriner.

5. Kanker Usus Besar

Dalam sebuah studi pada 1.240 orang yang dipublikasikan pada 2011, peneliti dari Universitas Case Western menemukan orang yang tidur kurang dari 6 jam semalam 47 persen lebih berisiko memiliki polip kolorektal, yang bisa menjadi kanker, daripada orang-orang yang memiliki jam tidur setidaknya 7 jam.

6. Kematian

Sebuah studi yang dilakukan selama 10 tahun pada sekitar 16.000 orang oleh peneliti di Universitas Kopenhagen menghubungkan antara kurang tidur dan resiko kematian. Ternyata para pria yang dilaporkan memiliki kebiasaan tidur yang buruk, terutama yang berusia di bawah 45 tahun, memiliki risiko kematian dua kali lipat daripada pria yang tidurnya baik.

Sementara pria yang memiliki gangguan tidur lebih dari 3 kali dalam semalam memiliki risiko bunuh diri lima kali lipat daripada pria yang tidurnya tidak terganggu.

Meskipun sebenarnya gangguan tidur tidak mempengaruhi kematian pada wanita, namun pria dan wanita yang memiliki gangguan tidur cenderung memiliki tekanan darah tinggi dan diabetes.

banyak makan asem bisa mengurangi strok

Kandungan antioksidan flavonoid yang ditemukan dalam buah sitrus seperti jeruk dan anggur menawarkan proteksi melawan penyakit yang berkaitan dengan pembekuan darah seperti stroke.

Penemuan ini dipublikasikan di jurnal milik American Heart Association, Stroke. Tujuannya adalah memberikan wawasan baru bagi banyak orang agar mengurangi konsumsi obat jantung lalu memberikan perhatian lebih terhadap pendekatan nutrisi untuk memperbaiki kesehatan jantung.

Tim peneliti dari Boston's Harvard Medical School, Brigham and Women's Hospital dan Norwich Medical School di Inggris mengevaluasi data selama 14 tahun dari 70.000 perawat wanita yang berpartisipasi dalam studi nasional tentang kesehatan wanita.

Peneliti menemukan bahwa wanita yang mencantumkan banyak buah sitrus dalam dietnya memiliki kecenderungan 19 persen tidak menderita stroke daripada wanita yang tidak memasukkan buah sitrus dalam dietnya.

"Studi kami mendukung kesimpulan bahwa flavonoid dapat dikaitkan dengan pengurangan resiko stroke," kata Kathryn M. Rexrode, M.D., M.P.H., yang membantu memimpin penelitian tersebut seperti dilansir dari Natural News, Selasa (3/4/2012).

"Ini adalah penelitian yang sangat provokatif karena mengusulkan untuk memasukkan buah sitrus ke dalam menu diet yang dapat menurunkan resiko stroke."

Dikenal sebagai 'vitamin P', flavonoid tersedia di dalam berbagai jenis dan kombinasi buah-buahan, sayuran dan tanaman herbal. Antioksidan berbasis tanaman tersebut diketahui mampu melebarkan pembuluh darah sehingga sirkulasi darah menjadi lancar serta mendorong pencegahan penyakit antiperadangan di dalam tubuh.

Flavonoid juga dikaitkan dengan upaya pencegahan perkembangan dan penyebaran kanker.

Sebuah studi yang dipublikasikan beberapa tahun lalu dalam jurnal Nutrition and Cancer, misalnya, menemukan bahwa orang yang mengonsumsi flavonoid dan sub-kelompoknya, proanthocyanidin dalam jumlah yang tinggi kemungkinannya 44 persen lebih rendah terserang kanker mulut, 40 persen lebih rendah terserang kanker laring dan 30 persen lebih rendah terserang kanker usus besar bila dibandingkan dengan lainnya.

"Keuntungan nutrisi dari flavonoid antara lain meningkatkan kadar vitamin C intraseluler, penurunan kebocoran dan kerusakan pembuluh darah kecil, pencegahan mudahnya terjadi memar dan dukungan terhadap sistem imun," tulis Gabriel Cousens dalam bukunya There Is a Cure for Diabetes: The Tree of Life 21-Day+ Program.

Jika Anda pun tengah mencari dosis dan konsentrasi flavonoid yang tertinggi sama halnya dari buah-buahan dan sayuran, suplemen flavonoid adalah opsi lainnya. Quercetin, jeruk bioflavonoid, karotenoid campuran, bilberry dan ginkgo biloba adalah beberapa jenis suplemen yang bisa Anda kaji lebih lanjut.

kasiat apokat dan kandungannya

Tahukah anda akan kasiat dan kandungan apokat didalamnya yang membuat  tubuh kita menjadi sehat. Ternyata banyak yang belum tahu akan hal ini yaitu nutrisi berkhasiat dari alpukat. Selama ini buah alpukat memiliki lemak yang merupakan lemak tak jenuh yang justru menyehatkan bagi tubuh kita. Menurut saran para dokter yang saya baca buah ini bisa menjadi makanan wajib bagi tubuh kita karena banyak gizi yang terkandung di dalamnya, tetapi kita harus pintar memilihnya, jangan memilih alpukat yang sudah terlalu matang atau lembek.

Kasiat Alpukat

1. Kesehatan Jantung

Lemak yang selama ini telah di anggap berpengaruh buruk untuk kesehatan ternyata lemak yang terkandung di dalam alpukat sangat baik untuk melindungi kesehatan jantung kita. Berdasarkan penelitian telah menunjukan bahwa asam oleat yang terkandung didalam alpukat dapat meningkatkan kesehatan pada jantung kita, dan asam oleat ini merupakan asam lemat utama yang terkandung di dalam alpukat.

2. Anti-Inflamasi

Nutrisi yang terkandung pada alpukat bermanfaat sekali untuk anti-peradangan. Kombinasi vitamin C dan E, karotenoid, seng, selenium, pitosterol dan omega-3 asam lemak yang terkandung dalam alpukat akan membantu pencegahan peradangan.

3. Karotenoid

Jika kita mengkonsumsi makanan yang kaya akan karotenoid tubuh kita akan menerima banyak asupan vitamin A yang tentunya sangat baik untuk kesehatan mata. Selain itu karotenoid juga akan meningkatkan fungsi sistem pada kekebalan tubuh dan meningkatkan kesehatan fungsi sistem reproduksi manusia.

4. Lemak Bermanfaat

Lemak yang terkandung di dalam alpukat adalah jenis lemak yang sehat untuk tubuh kita. Alpukat dapat meningkatkan kadar HDL (kolesterol “baik”). Kolesterol HDL dapat membantu melindungi kerusakan yang di sebabkan oleh radikal bebas.

5. Protein

Ternyata alpukat menyediakan semua 18 asam amino esensial yang di perlukan untuk tubuh kita untuk membentuk protein lengkap. Protein alpukat sangat mudah sekali diserap oleh tubuh kita karena alpukat mengandung serat. Dan alpukat juga bisa menjadi nutrisi yang baik bagi tubuh kita.
Bila temen-temen sudah tahu apa saja manfaat khasiat alpukat segera konsumsi buah alpukat untuk kesehatan tubuh kita, mengingat gizi yang ada di dalam kandungan alpukat juga banyak.

Terpopuler